3 Jenis Lisensi Karya Digital di Getty Images yang Wajib Kamu Tahu

3 Jenis Lisensi Karya Digital di Getty Images yang Wajib Kamu Tahu

Sebagai kontributor Getty Images ataupun Shutterstock, karya digital kamu akan bisa dibeli oleh customer di belahan dunia manapun untuk berbagai keperluan. Penggunaannya bisa bermacam-macam, misal digunakan di billboard yang besar, sampul buku, pelengkap artikel di media online, cover buku, poster film atau di sampul majalah. Saat customer membeli lisensi karya kamu, Kamu akan mendapat fee royalti. Tetapi kamu jangan khawatir karena Gettyimages ataupun Shutterstock akan menjaga hak cipta untuk karya digital yang kamu submit.

Note: Karya Digital (Foto, Video dan Ilustrasi/Desain Vector)

Ada minimal 4 istilah untuk Jenis Lisensi Karya Digital di Getty Images atau di dunia microstock yang harus kamu ketahui :

Licensing atau Lisensi

Apa arti lisensi? Yaitu ketika customer ingin menggunakan karya digital kamu, mereka membeli lisensi, yang memberi mereka izin secara hukum untuk menggunakan karya digital yang kamu submit.

Royalty-Free (RF)

Salah satu opsi jenis lisensi yang ada di Getty Images yang memungkinkan customer untuk menggunakan karya digital kamu untuk waktu yang tidak terbatas, dengan sekali bayar.

Commercial Use

Commercial Use atau Penggunaan komersial adalah ketika karya digital kamu digunakan dalam konteks untuk membantu dalam penjualan sebuah produk, atau mempromosikan sesuatu dengan tujuan mendapatkan keuntungan berupa uang.

Creative Unreleased (Editorial use only)

Karya digital yang tidak memerlukan atau tidak ada model rilis atau properti rilisnya akan masuk ke dalam kategori Editorial use only. Karya digital ini hanya boleh digunakan untuk kebutuhan non-komersial, non-promosi saja. Misalnya, Foto pelengkap dalam artikel blog, koran atau majalah).

Kamu juga bisa mengetahui lebih jauh tentang Bagaimana Cara Menjual Foto di Internet dengan Menonton Channel Youtube http://bit.ly/Fajrul

 

TONTON JUGA VIDEO:

  1. 5 Langkah Cara Jualan Foto dan Video di Internet Dapet Dollar Tiap Bulan – Microstock Indonesia | https://youtu.be/-IaUhHOZrdA
  2. 100% DITERIMA! Cara Daftar Jadi Kontributor Istock/Gettyimages via Handphone – Microstock Indonesia | https://youtu.be/UL4qMeHGKwI
  3. 100% Diterima !! Cara Mendaftar menjadi Kontributor Shutterstock – Microstock Indonesia | https://youtu.be/-JHJm45JRLk
  4. Cara Membuat Deskripsi Foto Editorial di Shutterstock, Istock & Getty Images – Microstock Indonesia | https://youtu.be/IW4vPyVqjHU
  5. Tutorial Cara Mengedit Keyword File Foto di Shutterstock – Microstock Indonesia | https://youtu.be/GjXftunZy2w
  6. Tips Duplikat Keyword dan Deskripsi Saat Submit Foto di Gettyimages, Istock Microstock Indonesia | https://youtu.be/JHIdVIp9StU

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Discover more from Belajar Jualan Foto Bareng Fajrul Islam

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading