Mau Jual Foto dan Video di Shutterstock ? Kamu Wajib Tahu 10 Hal Ini

Mau Jual Foto dan

Kamu mau jual foto dan video di Shutterstock ? Kamu wajib tahu 10 hal penting ini dan beberapa point adalah hal yang paling sering ditanyakan oleh temen-temen yang masih baru di dunia microstock.

Selain itu, diakhir artikel ini saya akan kasih tips penting, agar kamu tidak baperan ketika foto atau video yang sudah kamu submit di shutterstock belum juga ada yang download.

10 hal penting yang harus kamu ketahui sebelum jualan foto dan video di shutterstock

  1. Foto yang sudah di approved butuh minimal 3 hari agar foto yang kamu submit muncul di halaman portfolio kamu dan muncul juga di websitenya shutterstock serta bisa dilihat oleh calon pembeli. Waktu 3 hari ini adalah standar dari shutterstock tapi dia bisa lebih cepet dari 3 hari dan bisa lebih lama, tergantung situasi dan kondisi, misal saat ini sedang ada wabah Covid-19 biasanya akan sedikit lebih lama.
  2. Foto yang sudah kalian submit atau jual di shutterstock boleh juga dijual di agensi lain seperti istockphoto, dreamstime, adobe stock dan lainnya, selama status kontributor kalian di semua agensi tersebut adalah kontributor non ekslusif.
  3. Aturan untuk model rilis. Jika di dalam foto yang akan kalian submit ke shutterstock itu ada 1 objek manusianya, maka dibutuhkan 1 model rilis, tapi jika ada 2 orang atau lebih, maka butuh 2 atau lebih model rilis juga, jadi ketika kalian submit foto x misalnya yang di dalamnya terdapat 4 orang model, kalian harus juga mengupload 4 model rilis secara bersamaan. Lalu 1 model rilis itu valid untuk 1 sesi foto di tanggal dan lokasi yang sama, kalau pindah lokasi atau beda hari, maka kamu harus membuat model rilis yang baru lagi. Misal kamu motret model di Pantai Anyer kemudian kamu pindah ke Pantai Carita, 2 pantai tersebut terletak di 2 kota yang berbeda, Serang dan Pandeglang jadi butuh model rilis yang baru.
  4. Buat kalian yang suka fotografi jalanan atau street photography. Kalian bisa mensubmit foto kalian dengan memilih kategori editorial, jadi tanpa model rilis pun hasil hunting street kalian tidak akan sia-sia dan bisa dijual di shutterstock.
  5. File foto yang di rijek atau ditolak oleh shutterstock tidak perlu dihapus karena dia akan otomatis hilang atau terhapus oleh sistem setelah 21 hari.
  6. Apakah foto yang di rijek shutterstock bisa disubmit ulang? bisa, asalkan kalian sudah melakukan koreksi dari alasan kenapa foto kalian di rijek. Misal, foto kalian di rijek karena kesalahan deskripsi, atau keyword yang tidak relevan, yang harus kalian lakukan adalah koreksi deskripsi foto nya dan cek lagi relevansi keyword nya. Intinya ketika foto kamu di rijek jangan langsung putus asa tapi pikirkan bagaimana cara mengoreksi kesalahan tersebut.
  7. Kamu dilarang untuk mengkopas (Copy – Paste) seluruh deskripsi atau keyword dari foto orang lain yang mirip dengan foto yg akan kamu submit yang ada di shutterstock. Akhibatnya jika kamu melanggar larangan ini adalah akun shutterstock kamu akan di disable sementara atau permanen, kan sayang kalau sudah ada earning nya tapi tiba-tiba akun di disable dan uang nya ngga akan bisa dicairkan.
  8. Apakah boleh menjual foto dari web gratisan semisal pixabay atau unsplash? Jawabannya adalah sangat-sangat tidak boleh, walaupun hanya menggunakan sebagian dari foto tersebut, misal kamu mau membuat foto ilustrasi tentang perang antara Amerika dan Tiongkok, lalu mengambil sebagian foto nya dari web gratisan tersebut, itu ngga boleh, semua elemen yang ada pada karya yang kamu jual harus copyright nya punya kamu sendiri. dampaknya apa kalau kalian ngotot melakukan itu, siap-siap aja akun kalian akan disable permanen.
  9. Payment atau gajian dikalkulasi setiap akhir bulan, kalau pas akhir bulan earning kalian sudah mencapai batas payment yang sudah kalian set sendiri di halaman account setting, maka kalian akan menerima pembayaran dari hasil jualan foto atau video nya dibulan berikutnya di tanggal 15. Misal akhir Juli earning kalian sudah mencapai $35 USD, maka kalian akan gajian di bulan berikutnya di tanggal 15 agustus. Untuk minimal earning agar bisa gajian adalah $35 USD.
  10. Nama pada Make payments to di bagian payout information itu harus nama lengkap dan sama dengan yang ada di KTP atau SIM, biasanya ketika awal kamu mendaftar menjadi kontributor ada isian Legal Name dan Display Name, kalau display name boleh tidak sama dengan nama di KTP. Makanya pastikan di awal kamu harus menggunakan nama lengkap kamu sesuai KTP atau SIM

 

Terakhir tips dari saya buat temen-temen yang baru di dunia microstock. Jangan pernah menunggu kapan foto yang baru saja kalian submit itu akan laku dibeli orang, tapi segera tambah kuantitas foto atau video nya dan barengi dengan peningkatan kualitas karya kalian.

Lalu, coba challenge diri kalian untuk rutin upload foto dan video setiap hari, misal minimal 20 foto atau video perhari, pelajari bagaimana cara membuat deskripsi foto dan video yang benar dan bagaimana cara meriset keyword yang benar, harusnya sih sebelum portfolio kalian mencapai 500 foto atau video sudah mulai rutin ada pembelian.

Oh iya, lakukan juga riset untuk tema-tema foto atau video apa yang biasanya laku dijual di shutterstock.

Mau Jual Foto dan Video di Shutterstock ? Kamu Wajib Tahu 10 Hal Ini

 

BUAT KALIAN YANG MERASA TERBANTU DENGAN KONTEN INI, BISA SUPPORT VIA
https://saweria.co/fajrulisme
https://trakteer.id/fajrulisme
https://ko-fi.com/fajrulisme

8 thoughts on “Mau Jual Foto dan Video di Shutterstock ? Kamu Wajib Tahu 10 Hal Ini

  1. kalau foto editorial digunakan untuk komersial apa resikonya? apa pernah ada yang terkena kasus seperti ini? apakah ada kompensasi / penalti yang harus di bayar oleh pengguna?

  2. Apakah hal – hal yg terekam dlm video terkait dgn regulasi yg ada di Shutterstock ? Seperti pd aturan di upload photo bahwa Shutterstock tdk menerima foto yg ditemukan dlm gambar ada semisal Logo,Nama Kantor atau Brand Baliho tertentu…demikian. Trimakasih mas Fajrul

  3. Permisi mau tanya apakah, 1 photo dihargai paling rendah $0,01 dan tidak semua seperti dihargainya apa melainkan random apa tergantong dari photo itu sendiri serta pengguna keyword yg relevan.

    1. kalau shutterstock setahu saya paling rendah $0.10 adapun beda2 harga itu karna pembeli nya membeli dengan paket langganan atau yg satuan, lengkap nya bisa di cek di shuttestock nya mas

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Discover more from Belajar Jualan Foto Bareng Fajrul Islam

Subscribe now to keep reading and get access to the full archive.

Continue reading